Headlines News :
Home » » Warga Ambarawa Minta Dibangunkan Jembatan

Warga Ambarawa Minta Dibangunkan Jembatan

Written By Unknown on 1/03/2012 | 15.58

AMBARAWA – Masyarakat Pekon Ambarawa Timur, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Pringsewu meminta Pemkab Pringsewu dapat membangun jembatan penghubung antara sungai Way Kijing yang berbatasan langsung dengan Pekon Blitarrejo, Kecamatan Gadingrejo. Menyusul sudah terbentuk badan jalan dari kedua pekon tersebut.

Penjabat Kepala Pekon Ambarawa Timur, Heru Dwi Prasteyo mengatakan, sebagai pekon yang baru dimekarkan dalam waktu dekat akan mengusulkan pembangunan jembatan penghubung antara Kecamatan Ambarawa dan Kecamatan Gadingrejo.

Menurut dia, aparat Pekon Ambarawa Timur dan Blitarrejo sudah sepakat mengajukan usulan kepada Pemkab Pringsewu untuk membangunkan jembatan penghubung sungai Rawa Kijing. Kedua pekon menurutnya sudah mempersiapkan badan jalan tinggal pembangunan jembatan saja. 

“Kalau untuk badan jalan sudah disiapkan di Pekon Ambarawa Timur. Dari jalan kantor kecamatan menuju perbatasan sungai Rawa Kijing sekitar 2 km sudah dibuat 1,5 Km dan lebar badan jalan direncanakan 6 meter kini baru 4 meter,” akunya Kamis (29/12). Usulan pembangunan jembatam di Sungai Way Kijing sepanjang sekitar 60 meter dan lebar 6 meter. “Dengan dibanguna jembatan harapannya memperlancar arus lalu lintas, mobilitas perekonomian masyarakat antara kecamatan semakin tinggi dapat cepat berkembang.Mengingat selama ini warga harus memutar jalan terlebih dahulu,” harapnya. 

Menurut dia, sebelumnya Bupati Pringsewu, KH. Sujadi Saddat pernah mengutarakan akan menanggarkan pembangunan jembatan tahun 2012. Aparat Pekon Ambarawa Timur saat ini sedang proses pembuatan usulan proposal yang akan disampaikan ke Pemkab Pringsewu. 

“Kami harap usulan dari kedua pekon terkait pembangunan jembatan penghubung antar kecamatan dapat segera direalisasikan tahun 2012 mendatang,” pintanya.

Sumber: radartanggamus.co.id
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Sedulur-sedulur jangan lupa komentarnya ya!

 
Support : Creating Website | AFAS | Ali Topan
Copyright © 2012. kabarpringsewu - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger