Headlines News :
Home » » Pesantren YASMIDA, Wajibkan Santrinya Khatam Alquran

Pesantren YASMIDA, Wajibkan Santrinya Khatam Alquran

Written By Unknown on 8/03/2012 | 22.27

PRINGSEWU – Indah dan damai, saat melihat aktivitas para santri mengisi hari harinya di Pondok Pesantren Yasmida Ambarawa. Ratusan santriwati bermukena berjejer rapih rapih diteras ponpes bertadarus menghatamkan ayat-ayat suci Alquran selama bulan Ramadan. 
Santri Mengaji (Ilustrasi)

”Semua santri tingkat MTs diwajibkan khatam Alquran  satu kali dalam bulan Ramadan. Sedangkan untuk tngkat SLTA harus khatam dua kali dan dewan santri wajib khatam Alquran tiga kali. Ini aturan langsung dari pengasuhnya,” ujar salah seorang santri. 

Ponpes Yasmida memang selalu memandang istimewa bulan Ramadan, momen tersebut dimanfaatkan ponpes ini dengan mencanangkan Ngaji Kilatan yakni satu kitab khatam dalam satu kajian selama bulan Ramadan, meliputi kitab Miftahul Hikmah, Bulughul Marom, Wasyiyatul Musthofa dan kitab-kitab kecil lainnya.

”Di sini kami memang menekankan pada santri untuk dapat menamatkan Alquran saat Ramadan,” ungkap Pengasuh Ponpes Yasmida, KH. Drs. Sobri Dinal Mustofa M.Sc., kepada koran ini kemarin. 

Selain itu juga melaksanakan Qiyamullail dan Iktikaf, mulai tanggal 20 Juli hingga akhir Ramadan, khusus kegiatan Iktikaf ini hanya diikuti oleh santri-santri senior.

Kedisiplinan bagi para santri, ditetapkan secara tegas oleh ponpes yang berdiri sejak tahun 1990 ini. Menurutnya meskipun menyelenggarakan pendidikan formal, untuk pengajian Pesantren Yasmida tidak meliburkan kegiatan sama sekali. 

”Bahkan kegiatan Romadhan telah dimulai seminggu sebelumnya. Untuk lebih kondusifnya kegiatan belajar di pesantren, ada peraturan dimana santri tidak diperekenankan menyimpan ponsel,” kata dia.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Sedulur-sedulur jangan lupa komentarnya ya!

 
Support : Creating Website | AFAS | Ali Topan
Copyright © 2012. kabarpringsewu - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger